Langsung ke konten utama

Bentuk-Bentuk Siksa Kubur

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh...

Segala puji bagi Allah yang telah memberi sebaik- baik nikmat berupa iman dan islam. Salawat serta salam dan doa keselamatanku terlimpahkan selalu kepada Nabi Muhammad SAW beserta para keluarga dan sahabat- sahabat Nabi semuanya yang pada hari ini masih diberi Kesehatan, Nikmat, Rejeki dan Panjang umur. Sehingga kita dapat berkumpul dengan keluarga dan orang yang kita cintai. Pada kali ini saya ingin berbagi ilmu tentang apa yang saya pelajari dan pernah baca yang pastinya sangat bermanfaat untuk Renungan Diri.

Bentuk- Bentuk Siksa Kubur:

1. Alam Kubur yang sangat Gelap dan Seram
    a. Perbanyak Shalat
       " Sesungguhnya bagi penghuninya. Dan Allah Azza wa Jalla memberi cahaya pada kuburan itu dengan shalatku atas mereka "

2. Azab Kubur Dipukul dengan Cemeti Besi
    b. Jaga Ucapan
       " Sesungguhnya seorang hamba ketika diletakkan di liang kubur dan para pengantar pulang maka iamendengar suara terompah mereka. Datanglah kedua malaikat lalu mendudukannya kemudian bertanya, Apa Komentarmu tentang Muhammad? lalu orang mukmim menjawab, "Aku bersaksi bahwa dia adalah Hamba Allah dan Utusannya", Kemudian malaikat berkata: Lihat tempat tinggalmu dari api neraka telah diganti oleh Allah dengan tempat tiggal dari surga, Maka ia bisa melihat keduanya. Dan adapun orang munafik dan orang kafir jika ditanya "Apa komentarmu tentang Muhammad? lalu orang itu menjawab, "Aku tidak tahu. aku mengatakan sebagaimana yang dikatakan orang- orang" Maka malaikatpun berkata: Kamu tidak mengerti dan tidak tahu. Lalu dia dipukul dengan gadam yang terbuat dari besi sekali pukulan. Maka ia berteriak kencang hingga didengar makhluk yang ada disekitarnya kecuali manusia dan jin!. (HR. Bukhari)

3. Azab Kubur dengan Diimpit Bumi
   c. Didoakan oleh para Nabi
       Dari Ibnu Abbas radhiyalahu'anhuma berkata, "Pada suatu hari ketika Saad bin Muadz dikubur maka Nabi Shallallahu'alaihi wa sallam duduk di hadapan kuburannya lalu bersabda, "Seandainya seseorang bisa selamat dari siksa kubur atau pertanyaan di alam kubur maka Sa' ad bin Muadz pasti selamat darinya, namun dia diimpit dengan sekali impitan kemudian dilonggarkan darinya" (Telah berlalu Takhrij-nya)

4. Azab Kubur dengan Dibelit Ular Berbisa
    "Dikirim kepada orang kafir dua ekor ular, seekor ular dari arah kepala dan yang lainnya dari arah kakinya yang membelitnya dengan kuat, ketika tuntas maka kembali membelitnya hingga Hari Kiamat" [Hasan diriwayatkan Imam al-Haitsami dan beliau berkata: Diriwayatkan Ahmad dan sanad hadits ini hasan. No:3/180 (4284)]

5. Azab Kubur Dibakar dengan Api
    "Kemudian Kami utus Musa dan saudaranya Harun dengan membawa tanda- tanda (kebesaran kami), Dan bukti nyata. Kepada Fir'aun dan pembesar- pembesar kaumnya, Maka mereka ini takabur dan mereka adalah orang- orang yang sombong." (QS. Al-Mukminun [23]: 45-46)
Kepada mereka dinampakkan neraka pada pada pagi dan petang, dan pada hari terjadinya Kiamat. (Dikatakan kepada malaikat): "Masuklah Fir'aun dan kaumnya ke dalam azab yang sangat keras" (QS. Al-Mu'min/Ghofir[40]: 46) (Ibnu Majjah).

6. Azab Kubur untuk Orang Sombong
    "Ketika seseorang sedang berjalan, mengenakan pakaian yang merasa bangga diri dan rambut tersisir dengan baik, tiba- tiba Allah tenggelamkan ke bumi dan dia dalam keadaan sekarat hingga Hari Kiamat." (HR. Bukhari)

7. Azab Kubur bagi Koruptor dan Pemakan Harta Haram
    "Dan demi dzat yang jiwaku ada di tangan-Nya, Sesungguhnya sehelai kain kecil dari harta ghanimah yang dia curi pada perang Khaibar yang diluar pembagian ghanimah akan menjadi bara api (di alam kuburnya).

8. Azab Kubur bagi Orang yang suka Ghibah atau Namimah dan Tidak menjaga Kencing
   " Sesungguhnya keduanya akan di siksa dan keduanya tidak disiksa dalam perkara besar. Adapun yang pertama tidak menjaga dari percikan kencing dan kedua berjalan di muka bumi dengan namimah." kemudian beliau mengambil pelepah kurma basah dan membelah menjadi dua lalu  beliau menancapkan pada setiap kuburan / pelepah kurma dan mereka berkata "Wahai rasulullah kenapa engkau melakukan itu? dan beliau bersabda "mudah- mudahan diringankan (Siksa Kubur) dari keduanya, selagi (pelepah kurma itu) belum kering." (HR. Bukhari dan Muslim)

9. Azab Kubur Bagi Khatib Gadungan
Rasulullah Shallallahu'alaihi wa sallam bersabda: " Aku pernah mendatangi sekelompok laki- laki pada waktu isra mi'rajku yang lisan mereka sedang di potong- potong dengan alat pemotong dari neraka. Aku bertanya, 'Siapakah mereka, wahai jibril?' Beliau menjawab, 'Mereka adalah para khatib dari umatku yang memerintahkan manusia dengan kebaikan sementara melupakan diri mereka sendiri padahal mereka membaca al-kitab, apakah mereka tidak berfikir? "(Sahih diriwayatkan Imam al-Haitsami dalam Majma Zawaid da beliau berkata: Hadist ini diriwayatkan Abu Ya' la dan para perawinya adalah para perawi hadist shahih. (7/279) dan lihat Shahihul Jami' no: 129)

10. Azab Kubur Bagi Pendusta, Pezina, Pemakan Riba, Meninggalkan Shalat dan Orang yang menelantarkan Al-Qur'an.
A) Pendusta: Orang yang ditusukannya tombak dari besi pada pojok mulutnya hingga tembus ke tengkuk. Kemudian Ditusukan pada pojok mulut sebelahnya. Setelah pojok mulutnya pulih maka disiksa lagi seperti itu. Lalu diambil suatu kabar darinya hingga tersebar ke seluruh penjuru dunia dan dia disiksa sebagaimana yang kamu lihat hingga hari kiamat.
B) Pezina: Dimasukkan ke dalam suatu tempat, dimana bagian bawah lebar dan di bagian atas sempit. yang dibawahnya akan muncul gejolak api yang membuat kedua pezina itu terangkat hampir keluar dan ketika api padam mereka kembali ke tempat semula. Dan di dalamnya terdapat kaum laki- laki dan perempuan dalam kondisi telanjang.
C) Pemakan Riba: Dimasukan ke dalam sungai darah yang ditengahnya ada seorang laki- laki yang sedang berdiri dan di pinggir sungai ada seorang lelaki yang dihadapannya ada batu- batu. ketika orang yang di tengah sungai berenang ketepi dan hendak keluar darinya maka orang tersebut melemparkan batu tepat pada mulutnya. Dan setiap orang tersebut ingin ketepi dan hendak keluar maka dilempar dengan batu hingga kembali ke tempat semula.
D) Menelantarkan Al-Qur'an: Orang yang tidur di malam hari dan tidak mengamalkannya (Al-Qur'an) di siang hari akan dihantam kepalanya dengan batu hingga hari kiamat.

Sekian dari saya, Semoga postingan ini dapat bermanfaat dan dapat dijadikan bahan renungan. Mohon maaf bila ada salah kata sekiranya mohon dimaklumkan dan masih dalam proses pembelajaran. Saya sampaikan kekurangan hanya milik manusia biasa dan kesempurnaan hanya milik Allah SWT, Adapula hal yang sangat pnting adalah saling mengingatkan sebagai jalan silaturahmi :) :) :) Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Komentar